Pilih Laman

hari ini aktor muda Indonesia kembali dikejutkan dengan meninggalnya Ashraf Sinclair pada usia 40 tahun,
diketahui karena penyakit jantung.

bercermin dari meninggalnya Ashraf Sinclair, gak menyangka di umurnya yang masih muda dia dipanggil oleh yang Maha Kuasa. umur memang tak pernah bisa diprediksi, tak mengenal tua atau muda.

aku memang tak kenal dengan Ashraf, namun kepergiannya membuat duka yang dalam bagi keluarga dan teman-teman terdekatnya dan entah mengapa membuatku menyadarkan diri mengingat umurku yang hampir menyentuh angka yang sama dengan beliau.

tiba-tiba aku merasakan belum melakukan banyak hal di umurku yang hampir di angka 4 ini, dan kayak berpikir harus melakukan hal yang berarti sebelum dipanggil olehNya.

cepat atau lambat, perpisahan itu pasti terjadi
entah siapa yang akan lebih dulu pergi
entah aku
entah kamu
entah kita berdua

waktu bersama tak mungkin diciptakan kalau tidak untuk dinikmati
saling menyayangi
saling mengingatkan
saling menjaga

jangan sampai kebersamaan rusak karena ego
karena hal lain yang mungkin tidak penting
karena ketidaksadaran, bahwa waktu bersama mungkin saja berakhir sewaktu-waktu

kadang dan seringkali terjadi, penyesalan hadir saat semuanya sudah berakhir

sebelum ada penyesalan, saat masih mungkin ada waktu, ini saatnya memperbaiki segalanya

lebih mencintai orang-orang yang hadir di dalam kehidupan
lebih menghargai
lebih mementingkan

karena bukan sebuah kebetulan Aku dan Kamu dipertemukan dan bukan suatu kebetulan juga, jika saatnya sudah tiba Aku dan Kamu dipisahkan..