Pilih Laman

“mbak, gak mau nambah adek buat Sae?” tanya seorang teman ketika kita berkumpul makan siang bersama di saung kantor

lalu dengan santai kujawab, “iya mau, tapi biaya elo yang keluarin semua ya? gw cuma hamil dan melahirkan aja!”

seketika suara riuh di saung terdengar bersama dengan tertawa lebar dari teman-teman yang bergabung bersama kami berdua

sekedar info saja, buatku menjalani kehamilan dan melahirkan adalah sesuatu yang sangaaat luar biasa. gak semua perempuan bisa merasakan hal yang sama. bersyukur aku pribadi merasakan keduanya dengan lancar

kalau ditanya mau punya anak berapa sebenernya aku pengen sebanyak-banyaknya! bukan karena nafsu birahi tinggi.. wkwkwkwkwk
tapi lebih kayak melihat keluargaku dimana kedua orangtua kami memberikan hiburan keluarga yang ramai dengan kehadiran delapan anak

meskipun sekarang tinggal kami berlima dan semuanya sudah berpencar, jadi sepi rasanya..
apalagi rasanya kalau sebagai anak tunggal?

“kalau tiba-tiba loe beneran hamil gimana mbak?”, sambung pertanyaan seorang teman yang masih penasaran akan misi menghadirkan adek untuk Sae

“ya udah diterimalah , artinya Tuhan percaya kepadaku dan suami, anak kan juga bagian dari rejeki di keluarga. gak ada istilah anak pembawa sial”, jawabku sambil memberikan senyum manis

segala hal yang terjadi di keluarga baik manis maupun pahit, semua sudah diatur oleh Tuhan
aku percaya dan sangat percaya bahwa Tuhan selalu mendengarkan apa yang kita keluhkan, apa yang kita utarakan dan apa yang kita lakukan

mohon maaf meskipun jarang berdoa tapi setiap aku meminta, kebanyakan dikabulkan sih! hahahaha

lucky me 😍🍻